KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ketinggian muka air di Bendung Katulampa, Bogor, terpantau turun pada Selasa (6/2). Jika sebelumnya, Senin (5/2), Katulampa berstatus Siaga 1 dengan ketinggian muka air mencapai 220 centimeter (cm), maka Selasa pagi, ketinggiannya turun di titik 70 cm atau berstatus Siaga 4. Kepala Pengawas Bendung Katulampa Andi Sudirman mengatakan, sejak malam tadi, tinggi air memang sudah menurun. "Malam turun, tinggi air 90 cm. Pagi ini, baru turun lagi ke 70 cm," kata Andi. Meski begitu, ia tetap mengimbau masyarakat yang tinggal di sempadan Sungai Ciliwung tetap waspada mengingat intensitas hujan di hulu Ciliwung masih tinggi. "Kami tetap imbau agar masyarakat, khususnya di Jakarta, tetap siaga dan waspada," ucapnya.
Tinggi air Katulampa turun, warga Jakarta diminta tetap siaga
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Ketinggian muka air di Bendung Katulampa, Bogor, terpantau turun pada Selasa (6/2). Jika sebelumnya, Senin (5/2), Katulampa berstatus Siaga 1 dengan ketinggian muka air mencapai 220 centimeter (cm), maka Selasa pagi, ketinggiannya turun di titik 70 cm atau berstatus Siaga 4. Kepala Pengawas Bendung Katulampa Andi Sudirman mengatakan, sejak malam tadi, tinggi air memang sudah menurun. "Malam turun, tinggi air 90 cm. Pagi ini, baru turun lagi ke 70 cm," kata Andi. Meski begitu, ia tetap mengimbau masyarakat yang tinggal di sempadan Sungai Ciliwung tetap waspada mengingat intensitas hujan di hulu Ciliwung masih tinggi. "Kami tetap imbau agar masyarakat, khususnya di Jakarta, tetap siaga dan waspada," ucapnya.