KONTAN.CO.ID - TOKYO. Tingkat pengangguran Jepang naik di bulan Agustus naik ke level tertinggi dalam lebih dari tiga tahun. Kamis (2/10), Kementerian Tenaga Kerja merilis, tingkat pengangguran Jepang yang disesuaikan secara musiman naik menjadi 3,0% pada bulan Agustus. Ini menjadi level tertinggi pada tingkat pengangguran di Negeri Matahari Terbit sejak Mei 2017. Walau begitu, hasil ini sudah sejalan dengan proyeksi analis yang memperkirakan tingkat pengangguran Jepang ada di level 3%. Tingkat ketersediaan pekerjaan pun yang terus turun ke level terendah dalam enam tahun ini semakin menunjukkan kerusakan yang disebabkan oleh pandemi Covid-19 terus berlanjut selama sebulan.
Tingkat pengangguran Jepang di bulan Agustus capai 3%, terburuk dalam tiga tahun
KONTAN.CO.ID - TOKYO. Tingkat pengangguran Jepang naik di bulan Agustus naik ke level tertinggi dalam lebih dari tiga tahun. Kamis (2/10), Kementerian Tenaga Kerja merilis, tingkat pengangguran Jepang yang disesuaikan secara musiman naik menjadi 3,0% pada bulan Agustus. Ini menjadi level tertinggi pada tingkat pengangguran di Negeri Matahari Terbit sejak Mei 2017. Walau begitu, hasil ini sudah sejalan dengan proyeksi analis yang memperkirakan tingkat pengangguran Jepang ada di level 3%. Tingkat ketersediaan pekerjaan pun yang terus turun ke level terendah dalam enam tahun ini semakin menunjukkan kerusakan yang disebabkan oleh pandemi Covid-19 terus berlanjut selama sebulan.