Tingkat pengangguran per Februari 2019 turun di angka 5,01%



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Badan Pusat Statistik (BPS) mencatat tingkat pengangguran terbuka per akhir Februari 2019 di angka 5,01%. Angka tersebut menjadi level terendah sejak Februari 2016.

BPS mencatat pada Februari 2016 tingkat pengangguran terbuka mencapai 5,50%, kemudian turun pada Februari 2017 menjadi 5,33%. Turun lagi pada Februari 2018 di angka 5,13%.

Sejalan dengan penurunan tersebut, pada Februari 2019 tingkat partisipasi angkatan kerja naik 0,12% dan juga angkatan kerja naik 2,24 juta orang dibanding Februari 2019. Pada Februari 2019 angkatan kerja sebesar 136,18 juta orang.


Sehingga jumlah penduduk bekerja mencapai 129,36 juta orang. Rata-rata mereka bekerja sebagai buruh 39,31%, bekerja dengan membuka usaha sendiri 19,17%, disusul berusaha dibantu buruh tidak tetap 16,19% dan pekerja keluarga/tak dibayar 13,73%.

Struktur lapangan pekerjaan utama juga tidak mengalami pergeseran. Sebagian besar masih dari pertanian disusul perdagangan dan industri pengolahan.

"Kalau kita bisa gerakkan pertumbuhan ekonomi di tiga sektor ini dampaknya akan banyak ke pekerja," ujar Kepala BPS Suhariyanto di kantornya, Senin (6/5).

Meskipun tingkat pengangguran turun, Suhariyanto menjelaskan dari segi kualitas pemerintah masih memiliki tugas yang belum tuntas. Pasalnya dari jumlah penduduk yang bekerja 40,51% masih dari lulusan SD ke bawah. Sedangkan yang berpendidikan tinggi alias diploma ke atas hanya sekitar 12,57%.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Yudho Winarto