Tingkatkan keamanan, BPR gandeng asuransi Jasindo



JAKARTA. Perhimpunan Bank Perkreditan Rakyat Indonesia (Perbarindo) menggandeng PT Asuransi Jasa Indonesia (Jasindo) guna memberi perlindungan kredit bagi nasabah Bank Perkreditan Rakyat (BPR) di sektor pertanian dan peternakan.

Ketua Umum Perbarindo Djoko Suyanto mengatakan kerja sama ini merupakan salah satu langkah yang diambil BPR untuk membangun rasa aman bagi para debitur BPR terutama segmen Usaha Mikro dan Kecil.

"Ini merupakan salah satu komitmen industri BPR untuk mengembangkan perekonomian di sektor mikro kecil," tutur Djoko di Jakarta, Senin (10/7).


Direktur Operasi Ritel Jasindo Sahata L. Tobing mengatakan lewat kerja sama ini nantinya para debitur BPR yang mengambil kredit di sektor pertanian dan peternakan akan mendapatkan manfaat perlindungan dan asuransi oleh perseroan.

"Misalnya ada petani gagal panen atau peternak yang ternaknya hilang dapat diurus ke pihak asuransi, selama dokumen pendukungnya lengkap," katanya.

Adapun, pokok-pokok nota kesepahaman tentang sinergi bisnis di sektor pertanian dan peternakan ini antara lain ; para pihak sepakat melakukan sinergi guna mendukung program pemerintah dengan memberikan fasilitas kredit kepada petani di sektor UKM, para pihak sepakat melakukan kerja sama dengan prinsip yang sama kepada petani UKM, serta kerjasama yang dilakukan berupa penutupan asuransi tani padi, ternak sapi dan penjaminan kredit yang tidak terbatas pada bentuk lainnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Sanny Cicilia