KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Meski dompet digital memberikan kemudahan kepada penggunanya, namun tak sedikit pula dari oknum yang tidak bertanggungjawab menyalahgunakan layanan dompet digital. Melihat hal tersebut, Gopay melalui Gojek memperkuat komitmen terhadap keamanan bagi pelanggan juga mitranya melalui edukasi, teknologi juga proteksi. Co-CEO Gojek Kevin Aluwi mengatakan, guna memperkuat keamanannya, Gojek turut berkolaborasi dengan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) dalam meningkatkan literasi digital bagi masyarakat. Ia menyebutkan, pihaknya akan berinvestasi pada pengembangan teknologi serta berbagai program proteksi, baik bagi konsumen maupun mitra. Baca Juga: Manajemen senior Gojek akan mendonasikan 25% dari gaji tahunannya untuk para mitra
Tingkatkan keamanan pengguna, Gojek kolaborasi dengan Kominfo
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Meski dompet digital memberikan kemudahan kepada penggunanya, namun tak sedikit pula dari oknum yang tidak bertanggungjawab menyalahgunakan layanan dompet digital. Melihat hal tersebut, Gopay melalui Gojek memperkuat komitmen terhadap keamanan bagi pelanggan juga mitranya melalui edukasi, teknologi juga proteksi. Co-CEO Gojek Kevin Aluwi mengatakan, guna memperkuat keamanannya, Gojek turut berkolaborasi dengan Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) dalam meningkatkan literasi digital bagi masyarakat. Ia menyebutkan, pihaknya akan berinvestasi pada pengembangan teknologi serta berbagai program proteksi, baik bagi konsumen maupun mitra. Baca Juga: Manajemen senior Gojek akan mendonasikan 25% dari gaji tahunannya untuk para mitra