KONTAN.CO.ID - Guna meningkatkan keamanan dan kenyamanan wisatawan, PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (Persero) atau Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC), BUMN pengembang dan pengelola Kawasan Ekonomi Khusus (KEK Mandalika)/The Mandalika, membangun fasilitas pengamanan kawasan The Mandalika yang terdiri dari East Gate, West Gate, Kuta Gate 1 2, 3 & 4, dan pagar keliling/perimeter fence (Black Gate/ BG3 – East Gate). Hingga saat ini, progres pembangunan masing-masing fasilitas pengamanan sebagai berikut: East Gate telah mencapai 57 persen, West Gate mencapai 76 persen, Kuta Gate 1 & 2 mencapai 18 persen, dan Kuta Gate 3 & 4 mencapai 83 persen. Sementara pembangunan perimeter fence (BG3 – East Gate) telah mencapai 32 persen. Seluruh pekerjaan pembangunan fasilitas pengamanan kawasan The Mandalika ditargetkan selesai pada pertengahan bulan Februari mendatang. General Manager The Mandalika Molin Duwanno mengatakan, “Sebagai pengelola kawasan The Mandalika, kami berupaya selalu memberikan rasa aman dan nyaman bagi wisatawan dan masyarakat yang melakukan aktivitas di dalam dan sekitar kawasan. Pembangunan fasilitas pengamanan berupa gate atau gerbang yang dapat dibuka dan ditutup ini merupakan salah satu upaya kami dalam meningkatan keamanan dan kenyamanan bagi wisatawan dalam kawasan The Mandalika.”
Tingkatkan Keamanan Wisatawan, ITDC Bangun Fasilitas Pengamanan Kawasan Mandalika
KONTAN.CO.ID - Guna meningkatkan keamanan dan kenyamanan wisatawan, PT Pengembangan Pariwisata Indonesia (Persero) atau Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC), BUMN pengembang dan pengelola Kawasan Ekonomi Khusus (KEK Mandalika)/The Mandalika, membangun fasilitas pengamanan kawasan The Mandalika yang terdiri dari East Gate, West Gate, Kuta Gate 1 2, 3 & 4, dan pagar keliling/perimeter fence (Black Gate/ BG3 – East Gate). Hingga saat ini, progres pembangunan masing-masing fasilitas pengamanan sebagai berikut: East Gate telah mencapai 57 persen, West Gate mencapai 76 persen, Kuta Gate 1 & 2 mencapai 18 persen, dan Kuta Gate 3 & 4 mencapai 83 persen. Sementara pembangunan perimeter fence (BG3 – East Gate) telah mencapai 32 persen. Seluruh pekerjaan pembangunan fasilitas pengamanan kawasan The Mandalika ditargetkan selesai pada pertengahan bulan Februari mendatang. General Manager The Mandalika Molin Duwanno mengatakan, “Sebagai pengelola kawasan The Mandalika, kami berupaya selalu memberikan rasa aman dan nyaman bagi wisatawan dan masyarakat yang melakukan aktivitas di dalam dan sekitar kawasan. Pembangunan fasilitas pengamanan berupa gate atau gerbang yang dapat dibuka dan ditutup ini merupakan salah satu upaya kami dalam meningkatan keamanan dan kenyamanan bagi wisatawan dalam kawasan The Mandalika.”