KONTAN.CO.ID - LABUAN BAJO. Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores (BPOLBF) mengadakan Pelatihan Kepemanduan Geowisata yang dilanjutkan dengan sertifikasi pada 14-15 September 2023. Acara tersebut berlangsung di Ruang Meeting lantai 1 Batu Cermin dan dihadiri oleh pejabat Dinas Pariwisata, Ekonomi Kreatif, dan Kebudayaan Kabupaten Manggarai Barat serta narasumber dari Badan Geologi, Kementerian ESDM, dan Himpunan Pramuwisata Indonesia (HPI) Manggarai Barat. Mewakili Direktur Utama, Jaques Z. Marbun, Kepala Divisi Investasi BPOLBF menyampaikan bahwa penyelenggaraan pelatihan dimaksudkan untuk menangkap peluang serta persiapan SDM unggul untuk melengkapi berbagai kebutuhan pembangunan daerah baik yang telah dilakukan pemerintah maupun investor di Labuan Bajo.
Tingkatkan Kualitas Pemandu Wisata, BPOLBF Gelar Pelatihan Kepemanduan Geowisata
KONTAN.CO.ID - LABUAN BAJO. Badan Pelaksana Otorita Labuan Bajo Flores (BPOLBF) mengadakan Pelatihan Kepemanduan Geowisata yang dilanjutkan dengan sertifikasi pada 14-15 September 2023. Acara tersebut berlangsung di Ruang Meeting lantai 1 Batu Cermin dan dihadiri oleh pejabat Dinas Pariwisata, Ekonomi Kreatif, dan Kebudayaan Kabupaten Manggarai Barat serta narasumber dari Badan Geologi, Kementerian ESDM, dan Himpunan Pramuwisata Indonesia (HPI) Manggarai Barat. Mewakili Direktur Utama, Jaques Z. Marbun, Kepala Divisi Investasi BPOLBF menyampaikan bahwa penyelenggaraan pelatihan dimaksudkan untuk menangkap peluang serta persiapan SDM unggul untuk melengkapi berbagai kebutuhan pembangunan daerah baik yang telah dilakukan pemerintah maupun investor di Labuan Bajo.