JAKARTA. PT Express Transindo Utama Tbk (TAXI) akan memaksimalkan layanan call centre 021-500122 untuk pemesanan armada taksi miliknya. Guna menyukseskan rencana itu, TAXI akan menggandeng perusahaan penyedia layanan call centre PT VADS Indonesia. “Express Group harus memberikan standar kualitas layanan yang tinggi bagi konsumen, agar dapat mencapai tujuan perusahaan,” kata Direktur Utama Express Group, Daniel Podiman, Kamis (24/4). Ia bilang, ditengah persaingan industri transportasi yang kian kompetitif, kepuasan konsumen menjadi kunci utama dalam proses penjualan. Ia berharap, perusahaan bisa membangun call centre yang mumpuni dan bisa meningkatkan kepuasan konsumennya.
Tingkatkan layanan call centre, TAXI gandeng VADS
JAKARTA. PT Express Transindo Utama Tbk (TAXI) akan memaksimalkan layanan call centre 021-500122 untuk pemesanan armada taksi miliknya. Guna menyukseskan rencana itu, TAXI akan menggandeng perusahaan penyedia layanan call centre PT VADS Indonesia. “Express Group harus memberikan standar kualitas layanan yang tinggi bagi konsumen, agar dapat mencapai tujuan perusahaan,” kata Direktur Utama Express Group, Daniel Podiman, Kamis (24/4). Ia bilang, ditengah persaingan industri transportasi yang kian kompetitif, kepuasan konsumen menjadi kunci utama dalam proses penjualan. Ia berharap, perusahaan bisa membangun call centre yang mumpuni dan bisa meningkatkan kepuasan konsumennya.