KONTAN.CO.ID - Ada banyak tips puasa agar tidak mudah haus dan kuat bertahan sepanjang hari di bulan Ramadhan ini. Lakukan 6 tips puasa agar tidak mudah haus ini agar tetap lancar beraktivitas meski cuaca tidak menentu. Jangan terlalu banyak mengonsumsi air karena justru dapat membuat perut kembung. Selain minum air putih yang cukup, ada banyak tips puasa lainnya agar tidak mudah haus. Berikut 6 tips puasa agar tidak mudah haus sehingga ibadah puasa di bulan Ramadhan ini bisa lancar dilakukan dengan mudah dan tetap beraktivitas seperti biasa.
Baca Juga: Link Nonton Drakor Pyramid Game Episode 9-10 Subtitle Indonesia, Sinopsis & Pemeran Kurangi Konsumsi Kafein
Ada banyak orang menjalani gaya hidup yang senang mengonsumsi kopi lebih dari 2 gelas dalam sehari. Sebaiknya di bulan suci Ramadhan ini hentikan dulu kebiasaan tersebut. Terlalu banyak mengonsumsi minuman berkafein yang ada di kopi Cola, soda atau teh bisa membuat tubuh cepat haus karena sering ke kamar mandi saat puasa.
Baca Juga: Nonton 6 Drakor Hyeri Subtitle Indonesia & Sinopsis, Reply 1988-My Roomate is Gumiho Minum Air Putih yang Cukup
Tips puasa agar tidak mudah haus ini wajib dilakukan. Ganti minuman berkafein dengan minum air putih yang cukup agar tubuh terhidrasi dengan baik saat puasa. Minum air 8 sampai 10 gelas dalam sehari dengan dibagi saat buka puasa, setelah shalat tarawih, malam hari sebelum tidur, dan saat sahur.
Hindari Minuman Manis
Tips puasa agar tidak mudah haus selanjutnya adalah menghindari minuman terlalu manis di bulan suci Ramadhan ini. Terlalu banyak konsumsi minuman manis di malam hari bisa membuat tubuh Anda cepat haus saat puasa dan meningkatkan kadar gula darah.
Konsumsi Buah Mengandung Banyak Air
Tips puasa agar tidak mudah haus ini juga bisa Anda coba di rumah. Mulai perbanyak konsumsi buah-buahan yang mengandung banyak air di bulan Ramadhan ini. Konsumsi buah seperti semangka, belimbing sampai pir dan jambu air yang segar sebagai camilan di malam hari sehingga tidak terasa berat.
Baca Juga: Promo JSM Indomaret Hanya 3 Hari 22-24 Maret 2024, Harga Spesial Mulai Rp 5.500 Saja Tentukan Jadwal Olahraga yang Tepat
Ubah jadwal berolahraga di malam hari atau sebelum sahur jika tidak sanggup berolahraga pagi atau siang hari. Tips ini bisa melancarkan puasa agar tidak mudah haus.
Ingat Kembali Niat Berpuasa
Meski sudah berusaha melakukan banyak hal, Anda mungkin tetap mudah haus saat puasa. Berusaha untuk ikhlas menjalani puasa meski cuaca sedang panas atau banyak aktivitas. Luruskan kembali niat berpuasa Anda di bulan Ramadhan ini agar bisa tetap kuat menahan haus sampai buka puasa nanti. Selamat mencoba berbagai tips puasa agar tidak mudah haus tersebut. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News