JAKARTA. Anggota Komisi I DPR Bobby Rizaldi mengatakan, pihaknya telah bersepakat untuk menggelar rapat dalam menanggapi isu serbuan tenaga kerja asing ilegal. Rapat akan digelar Komisi I bersama Kementerian Komunikasi dan Informatika, Kementerian Pertahanan, dan Badan Intelijen Negara (BIN). "Komisi I sepakat jadwalkan rapat. Bisa jadi soal TKA ini bukan fisik nyatanya. Tapi kami khawatir ini informasinya duluan yang disebar," kata Bobby di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (29/12).
Karena itu, kata Bobby, Komisi I hendak memeriksa keabsahan informasi yang viral di dunia maya dengan mengundang Kemenkominfo. Selama ini ia menilai Kemenkominfo mampu bertindak tegas dengan menutup akses situs yang bermuatan pornografi dan terorisme.