TKN: Soal kecurangan dan pengumuman kemenangan jadi ranah KPU



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Tim Kampanye Nasional (TKN) pasangan Joko Widodo-Ma'ruf Amin menyerahkan penanganan kecurangan dan pengumuman kemenangan sebagai kewenangan Komisi Pemilihan Umum (KPU).

Meski sejumlah lembaga yang melakukan hitung cepat telah menunjukkan kemenangan untuk pasangan Jokowi - Maruf. 

Ketua TKN, Erick Thohir mengatakan, fokus TKN saat ini adalah melakukan konsolidasi mengembalikan persatuan Indonesia.


"Hitung cepat dan exit poll sudah memenangkan pihak 01, tapi nanti kan yang resmi KPU," ujar Erick.

Tidak hanya perihal pengumuman kemenangan, soal kecurangan juga menjadi ranah kerja KPU bersama Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu).

Erick bilang akan mendukung profesionalisme KPU. Ia juga mengungkapkan TKN tidak pernah melakukan tekanan kepada KPU yang berpotensi membuat keputusan berat sebelah.

"Itu nanti prosesnya dari KPU dan Bawaslu, dan saya rasa biarkan KPU berjalan dengan profesional," terang Erick.

Selesainya Pilpres masih ada hal yang perlu diselesaikan oleh TKN. Antara lain adalah urusan administratif dan keuangan yang membutuhkan pertanggungjawaban.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Herlina Kartika Dewi