JAKARTA. PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) melalui anak usahanya yakni PT Telekomunikasi Indonesia International (Telin) membangun mega proyek jaringan kabel bawah laut yang menghubungkan Asia Tenggara dengan kawasan Eropa. Berdasarkan rilis resmi perusahaan, (12/3), pembangunan proyek ditandatangani akhir pekan lalu dan akan dibangun dengan menggandeng dua belas perusahaan telekomunikasi asal Asia dan dua perusahaan Eropa. Semua perusahaan tersebut tergabung dalam sebuah konsorsium bernama South East Asia - Middle East -Western Europe 5 (SEA-ME-WE 5). Informasi saja, jaringan SEA-ME-WE 5 merupakan sistem kabel bawah laut yang mempunyai panjang sekitar 20.000 kilometer yang terbentang dari Asia Tenggara ke Eropa, Prancis dan Italia.
TLKM bangun jaringan kabel bawah laut hingga Eropa
JAKARTA. PT Telekomunikasi Indonesia Tbk (TLKM) melalui anak usahanya yakni PT Telekomunikasi Indonesia International (Telin) membangun mega proyek jaringan kabel bawah laut yang menghubungkan Asia Tenggara dengan kawasan Eropa. Berdasarkan rilis resmi perusahaan, (12/3), pembangunan proyek ditandatangani akhir pekan lalu dan akan dibangun dengan menggandeng dua belas perusahaan telekomunikasi asal Asia dan dua perusahaan Eropa. Semua perusahaan tersebut tergabung dalam sebuah konsorsium bernama South East Asia - Middle East -Western Europe 5 (SEA-ME-WE 5). Informasi saja, jaringan SEA-ME-WE 5 merupakan sistem kabel bawah laut yang mempunyai panjang sekitar 20.000 kilometer yang terbentang dari Asia Tenggara ke Eropa, Prancis dan Italia.