KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, menyebut 169.369 personel TNI dari tiga matra akan disiagakan saat hari pemungutan suara Pilkada Serentak 2024, Rabu (27/11/2024) lusa. Dalam rapat bersama Komisi I DPR RI di Kompleks Parlemen, Jakarta, Senin (25/11/2024), Agus menjelaskan, 169.369 personel itu terdiri dari 139.339 personel TNI Angkatan Darat (AD), 19.793 Angkatan Laut (AL), dan 10.237 personel Angkatan Udara (AU). Matra AD akan dikerahkan dari 15 Komando Daerah Militer (Kodam), termasuk personel Komando Pasukan Khusus (Kopassus) dan Komando Cadangan Strategis (Kostrad).
TNI Kerahkan Hampir 170.000 Personel untuk Pilkada 2024
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto, menyebut 169.369 personel TNI dari tiga matra akan disiagakan saat hari pemungutan suara Pilkada Serentak 2024, Rabu (27/11/2024) lusa. Dalam rapat bersama Komisi I DPR RI di Kompleks Parlemen, Jakarta, Senin (25/11/2024), Agus menjelaskan, 169.369 personel itu terdiri dari 139.339 personel TNI Angkatan Darat (AD), 19.793 Angkatan Laut (AL), dan 10.237 personel Angkatan Udara (AU). Matra AD akan dikerahkan dari 15 Komando Daerah Militer (Kodam), termasuk personel Komando Pasukan Khusus (Kopassus) dan Komando Cadangan Strategis (Kostrad).