KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Melalui 'Mitra Tokopedia”, Tokopedia berkolaborasi dengan Warung Pintar, OVO, SAHARA dan mitra strategis lainnya menginisiasi Festival Gerakan Warung Nasional (FGWN) untuk memajukan ekosistem warung sekaligus mengakselerasi pemerataan ekonomi secara digital di Indonesia. Kolaborasi yang mengusung tema ASIK (Apresiasi, Selebrasi, Inspirasi dan Kolaborasi) bersama para mitra strategis demi membantu masyarakat, termasuk para pemilik warung, toko kelontong dan usaha sejenis lainnya, dalam menciptakan peluang sekaligus mengakselerasi pemerataan ekonomi di Indonesia secara digital. FGWN yang digelar selama dua hari pada 14-15 Desember 2019 dibuka oleh Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah RI, Teten Masduki, berlokasi di Lapangan Banteng, Jakarta.
Tokopedia gandeng Warung Pintar gelar Festival Gerakan Warung Nasional
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Melalui 'Mitra Tokopedia”, Tokopedia berkolaborasi dengan Warung Pintar, OVO, SAHARA dan mitra strategis lainnya menginisiasi Festival Gerakan Warung Nasional (FGWN) untuk memajukan ekosistem warung sekaligus mengakselerasi pemerataan ekonomi secara digital di Indonesia. Kolaborasi yang mengusung tema ASIK (Apresiasi, Selebrasi, Inspirasi dan Kolaborasi) bersama para mitra strategis demi membantu masyarakat, termasuk para pemilik warung, toko kelontong dan usaha sejenis lainnya, dalam menciptakan peluang sekaligus mengakselerasi pemerataan ekonomi di Indonesia secara digital. FGWN yang digelar selama dua hari pada 14-15 Desember 2019 dibuka oleh Menteri Koperasi dan Usaha Kecil dan Menengah RI, Teten Masduki, berlokasi di Lapangan Banteng, Jakarta.