KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemegang saham pengendali PT Bank Amar Indonesia Tbk (AMAR), Tolaram Pte. Ltd. telah mengurangi beberapa kepemilikan sahamnya di bank tersebut. Sebanyak 14,3 juta saham dijual pada 3 November 2023. Sebelumnya, Tolaram memegang 71,03% kepemilikan saham di Bank Amar. Setelah transaksi, kepemilikan saham Tolaram pun berkurang menjadi 70,95% atau setara dengan 13,04 miliar saham. "Tujuan dari transaksi adalah investasi," tulis Direktur Tolaram Navin Nahata dalam keterbukaan informasi (9/11).
Tolaram Jual Kepemilikan 14,3 Juta Saham Bank Amar
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pemegang saham pengendali PT Bank Amar Indonesia Tbk (AMAR), Tolaram Pte. Ltd. telah mengurangi beberapa kepemilikan sahamnya di bank tersebut. Sebanyak 14,3 juta saham dijual pada 3 November 2023. Sebelumnya, Tolaram memegang 71,03% kepemilikan saham di Bank Amar. Setelah transaksi, kepemilikan saham Tolaram pun berkurang menjadi 70,95% atau setara dengan 13,04 miliar saham. "Tujuan dari transaksi adalah investasi," tulis Direktur Tolaram Navin Nahata dalam keterbukaan informasi (9/11).