KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Total Bangun Persada Tbk (TOTL) telah mencapai sekitar 99% dari target minimal kontrak baru di tahun ini yang ditetapkan Rp 500 miliar-Rp 3 triliun. Hingga pertengahan September 2020, TOTL telah menggenggam kontrak baru sebesar Rp 497 miliar. Kontrak baru yang digenggam oleh TOTL tahun ini berupa proyek bangunan hotel, perkantoran, pendidikan dan pabrik, serta pusat perbelanjaan. Sekretaris Perusahaan Total Bangun Persada Mahmilan Sugiyo menjelaskan, meski hampir mencapai target, jumlah tersebut turun bila dibandingkan September tahun lalu yang mencapai Rp 1,61 triliun. Saat in TOTL memiliki nilai order book dari carry over tahun sebelumnya sebesar Rp 4,96 triliun, ditambah dengan perolehan hingga pertengahan September 2020.
Baca Juga: Total Bangun Persada (TOTL) serap capex Rp 5,05 miliar di paruh pertama 2020