KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Dana kelolaan atawa asset under management (AUM) industri kembali turun di Februari 2024. AUM industri di Februari tercatat sebesar Rp 788,64 triliun. Berdasarkan data Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), nilai AUM itu turun 0,42% dari Januari 2024 sebesar Rp 791,93 triliun (MoM). Sementara sejak awal tahun (Ytd), AUM industri terkoreksi 0,65% dari posisi Desember 2023 sebesar Rp 793,78 triliun. Penurunan AUM terbesar terjadi pada produk reksadana indeks sebesar 16,75% MoM menjadi Rp 10,43 triliun. Disusul reksadana saham sebesar 1,65% MoM menjadi Rp 88,87 triliun dari Rp 90,37 triliun, dan reksadana terproteksi sebesar 1,63% MoM menjadi Rp 109,82 triliun dari Rp 111,64 triliun.
Total Dana Kelolaan Industri Reksadana Turun 0,42% di Februari 2024
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Dana kelolaan atawa asset under management (AUM) industri kembali turun di Februari 2024. AUM industri di Februari tercatat sebesar Rp 788,64 triliun. Berdasarkan data Kustodian Sentral Efek Indonesia (KSEI), nilai AUM itu turun 0,42% dari Januari 2024 sebesar Rp 791,93 triliun (MoM). Sementara sejak awal tahun (Ytd), AUM industri terkoreksi 0,65% dari posisi Desember 2023 sebesar Rp 793,78 triliun. Penurunan AUM terbesar terjadi pada produk reksadana indeks sebesar 16,75% MoM menjadi Rp 10,43 triliun. Disusul reksadana saham sebesar 1,65% MoM menjadi Rp 88,87 triliun dari Rp 90,37 triliun, dan reksadana terproteksi sebesar 1,63% MoM menjadi Rp 109,82 triliun dari Rp 111,64 triliun.