KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG, anggota indeks Kompas100) menandatangani fasilitas pinjaman dari konsorsium bank internasional dan domestik pada 28 Juni 2019 lalu. TBIG mendapatkan fasilitas pinjaman senilai US$ 375 juta. Nilai itu setara dengan Rp 5,3 triliun dengan kurs rupiah terhadap dollar Rp 14.138 Dalam keterbukaan informasi, Selasa (2/7), disebutkan ada 13 bank yang masuk dalam konsorsium pemberi pinjaman tersebut. Australia and New Zealand Banking Group, CIMB Bank Berhad Singapura, Credit Agricole Corporate and Investment Bank, DBS Bank, Mizuho Bank dan Oversea-Chinese Banking Corporation Ltd, United Overseas Bank Limited, The Hongkong and Shanghai Banking Corporation adalah bank asing yang masuk dalam konsorsium tersebut. Sedangkan dari bank domestik ada Bank BNP Paribas Indonesia, Bank CIMB Niaga, Bank DBS Indonesia, Bank HSBC Indonesia, dan Bank OCBC NISP Indonesia.
Tower Bersama (TBIG) dapat kucuran pinjaman Rp 5,3 triliun
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Tower Bersama Infrastructure Tbk (TBIG, anggota indeks Kompas100) menandatangani fasilitas pinjaman dari konsorsium bank internasional dan domestik pada 28 Juni 2019 lalu. TBIG mendapatkan fasilitas pinjaman senilai US$ 375 juta. Nilai itu setara dengan Rp 5,3 triliun dengan kurs rupiah terhadap dollar Rp 14.138 Dalam keterbukaan informasi, Selasa (2/7), disebutkan ada 13 bank yang masuk dalam konsorsium pemberi pinjaman tersebut. Australia and New Zealand Banking Group, CIMB Bank Berhad Singapura, Credit Agricole Corporate and Investment Bank, DBS Bank, Mizuho Bank dan Oversea-Chinese Banking Corporation Ltd, United Overseas Bank Limited, The Hongkong and Shanghai Banking Corporation adalah bank asing yang masuk dalam konsorsium tersebut. Sedangkan dari bank domestik ada Bank BNP Paribas Indonesia, Bank CIMB Niaga, Bank DBS Indonesia, Bank HSBC Indonesia, dan Bank OCBC NISP Indonesia.