KONTAN.CO.ID - TOKYO. Kementerian Transportasi Jepang sedang mempersiapkan sanksi keras terhadap afiliasi Toyota Motor Corp karena melakukan kecurangan dalam uji emisi mesin. Salah satu ancaman yang mungkin dilakukan pemerintah Jepang adalah sanksi administrasi berupa pencabutan sertifikasi untuk beberapa jenis mesin. Mengutip Reuters, Kementerian Transportasi Jepang akan memerintahkan Toyota Industries, produsen truk forklift terbesar di dunia, untuk mengambil langkah-langkah guna mencegah "terulangnya pelanggaran", lapor Nikkei pada Senin (19/2), mengutip orang-orang yang mengetahui masalah tersebut.
Toyota Industries Menanti Sanksi Atas Kecurangan Uji Emisi Mesin
KONTAN.CO.ID - TOKYO. Kementerian Transportasi Jepang sedang mempersiapkan sanksi keras terhadap afiliasi Toyota Motor Corp karena melakukan kecurangan dalam uji emisi mesin. Salah satu ancaman yang mungkin dilakukan pemerintah Jepang adalah sanksi administrasi berupa pencabutan sertifikasi untuk beberapa jenis mesin. Mengutip Reuters, Kementerian Transportasi Jepang akan memerintahkan Toyota Industries, produsen truk forklift terbesar di dunia, untuk mengambil langkah-langkah guna mencegah "terulangnya pelanggaran", lapor Nikkei pada Senin (19/2), mengutip orang-orang yang mengetahui masalah tersebut.