Toyota Pertahankan Pangsa Pasar di Industri Mobil Indonesia



KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Toyota Astra Motor (TAM) masih mempertahankan pangsa pasarnya di industri mobil nasional hingga menjelang akhir tahun 2023.

Berdasarkan data Gabungan Industri Kendaraan Bermotor Indonesia (Gaikindo), penjualan ritel Toyota tercatat sebesar 294.570 unit per November 2023 atau tumbuh 0,83% YoY dibandingkan periode yang sama tahun lalu yakni 292.138 unit. 

Marketing Director Toyota Astra Motor Anton Jimmi Suwandy mengatakan, secara umum pasar mobil nasional memang mengalami sedikit koreksi dibandingkan tahun lalu, baik dari sisi wholesales maupun ritel. Toyota pun bersyukur masih mampu mencatatkan penjualan mobil yang positif hingga November 2023.


Baca Juga: Toyota Serahkan 750 Unit All New Avanza Transmover untuk BlueBird, Diklaim Lebih Irit

"Sampai November 2023, market share Toyota masih berada di level 32,4% secara retail di tengah koreksi pasar mobil nasional," kata dia kepada KONTAN, Selasa (12/12).

Model-model seperti Kijang Innova dan Avanza masih mendominasi penjualan Toyota dengan masing-masing penjualan sekitar 55.000 unit dan 53.000 unit pada Januari-November 2023.

Dari segi tipe kendaraan, Multipurpose Vehicle (MPV) masih menjadi segmen dengan kontribusi penjualan terbesar bagi Toyota yakni 59%.

Baca Juga: ASII Pertahankan Kepemimpinan di Pasar 4W dan 2W, Begini Pendapat Analis

Memasuki akhir 2023, Toyota sudah melakukan berbagai persiapan untuk memaksimalkan penjualan. Di antaranya memastikan suplai berdasarkan perkiraan permintaan beberapa bulan ke belakang, penyediaan berbagai bentuk program penjualan, hingga optimalisasi layanan aftersales khusus pada masa liburan akhir tahun.

"Dengan begitu, kami bantu masyarakat untuk bisa menikmati liburan akhir tahun bersama Toyota dengan tenang, aman, dan nyaman," tandas dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Noverius Laoli