NEW YORK. Produsen otomotif terbesar dunia, Toyota Motor Corp akan melakukan recall terhadap mobil hibrida Prius yang sudah beredar di pasaran. Recall dilakukan untuk memperbaiki kesalahan produksi pada perangkat software yang bisa memperlambat atau membuat mobil berhenti. Brian Lyons, juru bicara Toyota bilang, recall dilakukan secara global untuk 1,9 juta kendaraan Prius yang diproduksi sejak Maret tahun 2009. Toyota menyatakan, total ekspor Prius yang diekspor sejak 1997 mencapai 3,6 juta unit. "Toyota melakukan recall walaupun ada masalah kecil," kata Yuuki Sakurai, presiden Fukoku Capital Management Inc di Tokyo. Ia bilang, tahun 2009-2010, Toyota juga sempat melakukan recall secara besar-besaran.
Toyota recall 1,9 juta unit Prius di seluruh dunia
NEW YORK. Produsen otomotif terbesar dunia, Toyota Motor Corp akan melakukan recall terhadap mobil hibrida Prius yang sudah beredar di pasaran. Recall dilakukan untuk memperbaiki kesalahan produksi pada perangkat software yang bisa memperlambat atau membuat mobil berhenti. Brian Lyons, juru bicara Toyota bilang, recall dilakukan secara global untuk 1,9 juta kendaraan Prius yang diproduksi sejak Maret tahun 2009. Toyota menyatakan, total ekspor Prius yang diekspor sejak 1997 mencapai 3,6 juta unit. "Toyota melakukan recall walaupun ada masalah kecil," kata Yuuki Sakurai, presiden Fukoku Capital Management Inc di Tokyo. Ia bilang, tahun 2009-2010, Toyota juga sempat melakukan recall secara besar-besaran.