KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kebijakan perluasan aturan ganjil genap di DKI Jakarta akan berlaku pada September 2019 mendatang. Menjelang pemberlakuan kebijakan tersebut, angka penjualan unit mobil bekas Toyota Trust tidak mengalami perubahan yang signifikan. “Kondisi penjualan dengan tren perluasan ganjil genap belum terasa di kita,“ terang Public Relations Toyota Trust, Raisa Hutagaol, kepada Kontan.co.id, Senin (26/08). Menurut keterangan Raisa, angka rata-rata penjualan unit mobil bekas Toyota Trust berada di kisaran 20 hingga 30 unit tiap bulannya. Sementara itu, total penjualan unit mobil bekas dari Januari 2019 hingga saat ini sudah mencapai 175 unit.
Toyota Trust: Perluasan ganjil genap belum terasa ke penjualan mobil bekas
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kebijakan perluasan aturan ganjil genap di DKI Jakarta akan berlaku pada September 2019 mendatang. Menjelang pemberlakuan kebijakan tersebut, angka penjualan unit mobil bekas Toyota Trust tidak mengalami perubahan yang signifikan. “Kondisi penjualan dengan tren perluasan ganjil genap belum terasa di kita,“ terang Public Relations Toyota Trust, Raisa Hutagaol, kepada Kontan.co.id, Senin (26/08). Menurut keterangan Raisa, angka rata-rata penjualan unit mobil bekas Toyota Trust berada di kisaran 20 hingga 30 unit tiap bulannya. Sementara itu, total penjualan unit mobil bekas dari Januari 2019 hingga saat ini sudah mencapai 175 unit.