JaKARTA. Tren pelemahan yang masih menggelayuti harga batubara dunia, rupanya, tak dianggap sebagai tantangan oleh PT Trans Power Marine Tbk. Perusahaan jasa pengangkutan laut ini malah meyakini 80% atau mayoritas sumbangsih pendapatan tahun ini disuplai dari pengangkutan si emas hitam. Tahun ini, Trans Power Marine mengincar total pendapatan tumbuh 20%–30% dibandingkan dengan tahun 2013. Jika sepanjang tahun lalu perusahaan mengantongi pendapatan senilai US$ 58,87 juta, berarti target perolehan di tahun ini berkisar US$ 70,64 juta hingga US$ 76,53 juta. Dus, harapan 80% sumbangsih batubara setara dengan US$ 56,51 juta–US$ 61,22 juta. Rudy Sutiono, Corporate Secretary Trans Power Marine, beralasan, batubara masih menjadi bahan baku yang sulit tergantikan bagi sejumlah industri. Dia mencontohkan salah satu klien, PT Holcim Indonesia. Produsen semen ini tetap memerlukan batubara sebagai bahan bakar produksi. “Pelanggan seperti ini tak mungkin menurunkan kebutuhan,” papar Rudy.
Trans Marine mengincar tiga kontrak baru
JaKARTA. Tren pelemahan yang masih menggelayuti harga batubara dunia, rupanya, tak dianggap sebagai tantangan oleh PT Trans Power Marine Tbk. Perusahaan jasa pengangkutan laut ini malah meyakini 80% atau mayoritas sumbangsih pendapatan tahun ini disuplai dari pengangkutan si emas hitam. Tahun ini, Trans Power Marine mengincar total pendapatan tumbuh 20%–30% dibandingkan dengan tahun 2013. Jika sepanjang tahun lalu perusahaan mengantongi pendapatan senilai US$ 58,87 juta, berarti target perolehan di tahun ini berkisar US$ 70,64 juta hingga US$ 76,53 juta. Dus, harapan 80% sumbangsih batubara setara dengan US$ 56,51 juta–US$ 61,22 juta. Rudy Sutiono, Corporate Secretary Trans Power Marine, beralasan, batubara masih menjadi bahan baku yang sulit tergantikan bagi sejumlah industri. Dia mencontohkan salah satu klien, PT Holcim Indonesia. Produsen semen ini tetap memerlukan batubara sebagai bahan bakar produksi. “Pelanggan seperti ini tak mungkin menurunkan kebutuhan,” papar Rudy.