JAKARTA. Melihat pertumbuhan penjualan mobil di Indonesia yang begitu besar, CT Corp menjajal perutungannya dengan merambah bisnis bengkel mobil. Lewat PT Trans Oto International, CT Corp sudah mendirikan lima bengkel yang diberi nama 1 Station. Marketing Communication 1 Station Deky Arjuna mengatakan, lima bengkel yang sudah ada saat ini tersebar di wilayah Jakarta dan sekitarnya. "Lima bengkel itu di Bintaro, Lebak Bulus, Bekasi, Serpong, dan Cengkareng," kata Deky pada KONTAN, Jumat (14/11). Direktur Operasional 1 Station Andry Ciu menjelaskan, CT Corp masuk ke bisnis ini lantaran melihat pasar mobil semakin membesar. Andry bilang penjualan mobil per tahun sudah melebihi satu juta unit dan kebutuhan konsumen akan layanan purna jual juga semakin meningkat. Bengkel 1 Station ini didiriakan dengan konsep anyar yang tidak dimiliki oleh bengkel-bengkel lain.
Trans Oto akan bangun 20 bengkel 1 station di 2015
JAKARTA. Melihat pertumbuhan penjualan mobil di Indonesia yang begitu besar, CT Corp menjajal perutungannya dengan merambah bisnis bengkel mobil. Lewat PT Trans Oto International, CT Corp sudah mendirikan lima bengkel yang diberi nama 1 Station. Marketing Communication 1 Station Deky Arjuna mengatakan, lima bengkel yang sudah ada saat ini tersebar di wilayah Jakarta dan sekitarnya. "Lima bengkel itu di Bintaro, Lebak Bulus, Bekasi, Serpong, dan Cengkareng," kata Deky pada KONTAN, Jumat (14/11). Direktur Operasional 1 Station Andry Ciu menjelaskan, CT Corp masuk ke bisnis ini lantaran melihat pasar mobil semakin membesar. Andry bilang penjualan mobil per tahun sudah melebihi satu juta unit dan kebutuhan konsumen akan layanan purna jual juga semakin meningkat. Bengkel 1 Station ini didiriakan dengan konsep anyar yang tidak dimiliki oleh bengkel-bengkel lain.