KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan pelayaran, PT Trans Power Marine Tbk (TPMA) menganggarkan belanja modal untuk membeli kapal tahun ini. Hal ini untuk menopang permintaan jasa angkutan pelayaran yang terus meningkat. Rudy Sutiono, Direktur PT Trans Power Marine Tbk menjelaskan tahun ini pihaknya menyiapkan alokasi belanja modal sebesar Rp 150 miliar-Rp 250 miliar. Sumber pendanaan sebesar 75%-80% dari eksternal dan sisanya internal perusahaan. "Untuk pendaaan luar kami masih cek dari perbankan atau Medium Term Notes (MTN). Yang paling cepat ya itu kami pilih," kata Rudy, Rabu (23/5). Dana belanja modal tersebut akan dipergunakan untuk pembelian enam set sampai delapan set kapal tunda (tug boat) dan kapal tongkang. Saat ini perseroan punya 37 kapal tug boat dan 33 kapal tongkang. Perseroan rencananya akan membeli kapal bekas yang masih berusia lima tahunan dari Indonesia. "Kami masih mencari perusahaan yang mau menjual kapalnya. Tentunya yang masih bisa beroperasi dengan baik," tambah Rudy.
Trans Power Marine anggarkan belanja modal untuk beli kapal
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Perusahaan pelayaran, PT Trans Power Marine Tbk (TPMA) menganggarkan belanja modal untuk membeli kapal tahun ini. Hal ini untuk menopang permintaan jasa angkutan pelayaran yang terus meningkat. Rudy Sutiono, Direktur PT Trans Power Marine Tbk menjelaskan tahun ini pihaknya menyiapkan alokasi belanja modal sebesar Rp 150 miliar-Rp 250 miliar. Sumber pendanaan sebesar 75%-80% dari eksternal dan sisanya internal perusahaan. "Untuk pendaaan luar kami masih cek dari perbankan atau Medium Term Notes (MTN). Yang paling cepat ya itu kami pilih," kata Rudy, Rabu (23/5). Dana belanja modal tersebut akan dipergunakan untuk pembelian enam set sampai delapan set kapal tunda (tug boat) dan kapal tongkang. Saat ini perseroan punya 37 kapal tug boat dan 33 kapal tongkang. Perseroan rencananya akan membeli kapal bekas yang masih berusia lima tahunan dari Indonesia. "Kami masih mencari perusahaan yang mau menjual kapalnya. Tentunya yang masih bisa beroperasi dengan baik," tambah Rudy.