JAKARTA. PT Trans Retail, perusahaan ritel milik konglomerat Chairul Tanjung berniat untuk memperbesar porsi kepemilikannya terhadap PT Carrefour Indonesia. Sebelumnya perusahaan ritel milik CT ini hanya menggenggam 40% saham di Carrefour Indonesia, sisanya sebagian besar dikuasai oleh Carrefour S.A. sebuah perusahaan hypermarket raksasa asal Prancis. “Kami sedang dalam pembicaraan, moga-moga kami bisa mengumumkan sesuatu bulan depan,” janji Chairul Tanjung seperti dikutip dalam foxbusiness.com. Trans Retail sendiri baru membeli saham Carrefour Indonesia di tahun 2010 seharga US$ 300 juta. Saat ini 39% saham Carrefour Indonesia dikuasai oleh Carrefour S.A., 9,5% oleh Carrefour Nederland B.V. dan 11,5% oleh Onesia B.V.
Trans Retail ingin kuasai 100% Carrefour Indonesia
JAKARTA. PT Trans Retail, perusahaan ritel milik konglomerat Chairul Tanjung berniat untuk memperbesar porsi kepemilikannya terhadap PT Carrefour Indonesia. Sebelumnya perusahaan ritel milik CT ini hanya menggenggam 40% saham di Carrefour Indonesia, sisanya sebagian besar dikuasai oleh Carrefour S.A. sebuah perusahaan hypermarket raksasa asal Prancis. “Kami sedang dalam pembicaraan, moga-moga kami bisa mengumumkan sesuatu bulan depan,” janji Chairul Tanjung seperti dikutip dalam foxbusiness.com. Trans Retail sendiri baru membeli saham Carrefour Indonesia di tahun 2010 seharga US$ 300 juta. Saat ini 39% saham Carrefour Indonesia dikuasai oleh Carrefour S.A., 9,5% oleh Carrefour Nederland B.V. dan 11,5% oleh Onesia B.V.