KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Negara Indonesia Tbk atau BNI mencatatkan transaksi cash management atau pengelolaan kas 764 juta kali atau meningkat 51% secara tahunan alias year on year (YoY) dengan nilai sebesar Rp 6.168 triliun atau tumbuh 47% pada 2022. Perusahaan e-commerce dan fintech menyumbang transaksi 390 juta kali. Dari transaksi pengelolaan kas ini, BNI meraup fee based income (FBI) sebesar Rp 363 miliar atau tumbuh 37%. Direktur Network & Services BNI Ronny Venir menyampaikan, dalam 5 tahun terakhir baik dari sisi transaksi maupun user BNIDirect terus meningkat, di mana untuk tahun 2022 tercatat pertumbuhan nilai transaksi mencapai 47% dan frekuensi transaksi tumbuh sebesar 18,5%.
Transaksi Cash Management BNI Melesat pada Tahun Lalu
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Negara Indonesia Tbk atau BNI mencatatkan transaksi cash management atau pengelolaan kas 764 juta kali atau meningkat 51% secara tahunan alias year on year (YoY) dengan nilai sebesar Rp 6.168 triliun atau tumbuh 47% pada 2022. Perusahaan e-commerce dan fintech menyumbang transaksi 390 juta kali. Dari transaksi pengelolaan kas ini, BNI meraup fee based income (FBI) sebesar Rp 363 miliar atau tumbuh 37%. Direktur Network & Services BNI Ronny Venir menyampaikan, dalam 5 tahun terakhir baik dari sisi transaksi maupun user BNIDirect terus meningkat, di mana untuk tahun 2022 tercatat pertumbuhan nilai transaksi mencapai 47% dan frekuensi transaksi tumbuh sebesar 18,5%.