JAKARTA. PT Bursa Komoditi & Derivatif Indonesia (BKDI) mencatatkan penurunan volume transaksi multilateral sepanjang bulan April. Hal ini dipicu penurunan harga CPO. Mengutip data BKDI, volume transaksi CPO dan olein sepanjang April tercatat 28.365 lot. Angka ini merosot 7,9% dibanding bulan sebelumnya sebesar 30.818 lot. Penurunan volume transaksi ini juga diikuti dengan penurunan nilai transaksi. Sepanjang April, nilai transaksi CPO dan kakao sebesar Rp 2.256.302.600.000. Adapun nilai transaksi produk yang sama pada bulan sebelumnya mencapai Rp 2.529.707.000.000.
Transaksi CPO di BKDI merosot
JAKARTA. PT Bursa Komoditi & Derivatif Indonesia (BKDI) mencatatkan penurunan volume transaksi multilateral sepanjang bulan April. Hal ini dipicu penurunan harga CPO. Mengutip data BKDI, volume transaksi CPO dan olein sepanjang April tercatat 28.365 lot. Angka ini merosot 7,9% dibanding bulan sebelumnya sebesar 30.818 lot. Penurunan volume transaksi ini juga diikuti dengan penurunan nilai transaksi. Sepanjang April, nilai transaksi CPO dan kakao sebesar Rp 2.256.302.600.000. Adapun nilai transaksi produk yang sama pada bulan sebelumnya mencapai Rp 2.529.707.000.000.