Transaksi Kartu Kredit Oktober Capai Rp 11,66 triliun



JAKARTA. Masyarakat Indonesia kian gemar berutang. Ini terlihat dari semakin tingginya nilai penggunaan kartu kredit di tanah air.

Menurut catatan Bank Indonesia (BI), per Oktober 2009 lalu nilai transaksi masyarakat menggunakan kartu kredit mencapai Rp 11,66 triliun. Ini merupakan nilai transaksi tertinggi ketiga sepanjang tahun 2009.

Sebelumnya, Juli 2009 nilai transaksi kartu kredit mencatat angka tertinggi yakni sebesar Rp 11,86 triliun. Lalu, pada bulan Juni sebesar Rp 11,77 triliun. "Transaksi kartu kredit memiliki tren sendiri," ujar Deputi Direktur Akunting dan Sistem Pembayaran BI Y.F Sri Suparni di Jakarta, Selasa (29/12).


Bulan-bulan di mana nilai transaksi kartu kredit melejit adalah bulan di mana masyarakat tengah menikmati liburan. Entah itu liburan sekolah maupun liburan hari besar agama seperti Lebaran. "Akhir tahun ini kemungkinan nilainya juga naik, karena ada liburan akhir tahun," imbuhnya.

Meski dari sisi nilai meningkat, namun jika melihat data volumenya justru ada penurunan. Yakni dari sebnayak 15,61 juta kali transaksi turun menjadi 14,61 juta transaksi.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Syamsul Azhar