KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BRI) terus berupaya untuk memperluas jangkauan layanannya ke pelosok daerah. Salah satu caranya, dengan membentuk Agen BRILink. Para agen BRILink dapat masyarakat atau nasabah yang kesulitan mengakses kantor cabang bank di daerahnya. Tak hanya itu, para agen BRILInk juga bisa menjadi petugas literasi keuangan. Per Maret 2024, BRI telah memiliki 796,8 juta agen BRILink yang terbesar di seluruh Indonesia. Jumlah tersebut meningkat 22,4% secara tahunan atau Year on Year (YoY) dari 650,8 juta per Maret 2023.
Pemimpin Cabang BRI Pasar Minggu Moch. Syarif Budiman menjelaskan transaksi jasa keuangan yang ditawarkan oleh para agen BRILink mencakup banyak hal dan beragam. "Baik untuk pembayaran dan anggaran. Selain itu masyarakat juta bisa melakukan setor dan tarik tunai, termasuk transfer," jelas dia saat ditemui Tim KONTAN belum lama ini.
Baca Juga: Kontribusi Makin Besar, Fee Based Income Agen BRILink Rp 395 Miliar di Kuartal I-2024 Adapun bank yang dekat dengan wong cilik ini memiliki 336 agen BRILink aktif di bawah naungan Kantor Cabang Pasar Minggu. Di dalam pasar sendiri ada empat agen BRILink. Nuryati merupakan salah satu agen BRILink yang beroperasi di dalam Pasar Minggu. Wanita yang akrab dipanggil Vivi ini telah bergabung menjadi Agen BRILink sejak 2016. "Masyarakat jadi mudah, kalau ada agen BRILink terdekat jadi tidak sungkan dengan baju lusuh juga nggak malu. Lebih gampang semuanya," ucapnya. Cek Berita dan Artikel yang lain di
Google News Editor: Anna Suci Perwitasari