KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Di akhir tahun, perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI) diwarnai transaksi negosiasi. Transaksi saham dilakukan oleh pemegang saham PT Barito Pacific Tbk (BRPT) dan PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA). Berdasarkan data Bloomberg, transaksi di pasar negosiasi saham BRPT melibatkan 2,74 miliar saham dengan harga Rp 1.275 per saham. Transaksi dengan total nilai Rp 3,49 triliun ini dilakukan oleh broker penjual Panin Sekuritas dan broker pembeli UOB Kay Hian Sekuritas. Transaksi saham BRPT ini dilakukan di bawah harga penutupan saham Barito, Senin (30/12), yakni di harga Rp 1.510 per saham. Baca Juga: Transaksi negosiasi hari ini: BRPT senilai Rp 3,5 triliun, KPIG, dan ARTO menyusul Transaksi negosiasi juga dialami oleh saham TPIA. Kemarin, pemegang saham TPIA melakukan transaksi negosiasi senilai Rp 689,15 miliar, yang melibatkan 77 juta saham.
Transaksi nego jumbo Barito Pacific (BRPT) dan Chandra Asri (TPIA), ini pelakunya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Di akhir tahun, perdagangan Bursa Efek Indonesia (BEI) diwarnai transaksi negosiasi. Transaksi saham dilakukan oleh pemegang saham PT Barito Pacific Tbk (BRPT) dan PT Chandra Asri Petrochemical Tbk (TPIA). Berdasarkan data Bloomberg, transaksi di pasar negosiasi saham BRPT melibatkan 2,74 miliar saham dengan harga Rp 1.275 per saham. Transaksi dengan total nilai Rp 3,49 triliun ini dilakukan oleh broker penjual Panin Sekuritas dan broker pembeli UOB Kay Hian Sekuritas. Transaksi saham BRPT ini dilakukan di bawah harga penutupan saham Barito, Senin (30/12), yakni di harga Rp 1.510 per saham. Baca Juga: Transaksi negosiasi hari ini: BRPT senilai Rp 3,5 triliun, KPIG, dan ARTO menyusul Transaksi negosiasi juga dialami oleh saham TPIA. Kemarin, pemegang saham TPIA melakukan transaksi negosiasi senilai Rp 689,15 miliar, yang melibatkan 77 juta saham.