KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Transaksi pasar uang antarbank (PUAB) diperkirakan akan tetap stabil meski suku bunga acuan mengalami penurunan sebesar 25 basis poin menjadi 6%. Namun, bunga PUAB diproyeksikan akan turun mengikuti penurunan tersebut. Menurut data Bank Indonesia (BI), rata-rata harian transaksi PUAB Rupiah overnight meningkat menjadi Rp 11,97 triliun, dengan suku bunga IndONIA mencapai 6,24% pada Juli 2024. Pada bulan sebelumnya, transaksi PUAB mencapai Rp 10,30 triliun dengan suku bunga rata-rata 6,15%. Laporan BI menyebutkan bahwa tren peningkatan suku bunga Indonesia Overnight Index Average (IndONIA) dan volume transaksi harian berlanjut sejak Maret 2024, didorong oleh likuiditas perbankan yang terjaga serta ekspansi kredit yang terus meningkat.
Transaksi Pasar Uang Antar Bank Tetap Stabil Meski BI Rate Dipangkas
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Transaksi pasar uang antarbank (PUAB) diperkirakan akan tetap stabil meski suku bunga acuan mengalami penurunan sebesar 25 basis poin menjadi 6%. Namun, bunga PUAB diproyeksikan akan turun mengikuti penurunan tersebut. Menurut data Bank Indonesia (BI), rata-rata harian transaksi PUAB Rupiah overnight meningkat menjadi Rp 11,97 triliun, dengan suku bunga IndONIA mencapai 6,24% pada Juli 2024. Pada bulan sebelumnya, transaksi PUAB mencapai Rp 10,30 triliun dengan suku bunga rata-rata 6,15%. Laporan BI menyebutkan bahwa tren peningkatan suku bunga Indonesia Overnight Index Average (IndONIA) dan volume transaksi harian berlanjut sejak Maret 2024, didorong oleh likuiditas perbankan yang terjaga serta ekspansi kredit yang terus meningkat.