KONTAN.CO.ID - TANGERANG SELATAN. Pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 resmi dibuka pada Kamis (10/8). Ajang ini diharapkan mendatangkan banyak transaksi pembelian kendaraan yang pada akhirnya akan mendorong pertumbuhan industri otomotif nasional. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartanto menyampaikan, ajang GIIAS 2023 diharapkan bisa menghasilkan transaksi mencapai Rp 15 triliun. Sebelumnya, nilai transaksi pada GIIAS 2022 menyentuh angka Rp 14,3 triliun dengan jumlah kendaraan bermotor yang terjual mencapai kisaran 26.000 unit. "Tahun ini diharapkan meningkat penjualan kendaraan di GIIAS, karena ekonomi Indonesia juga sudah meningkat lagi," ujar Airlangga kepada awak media usai membuka GIIAS 2023, Kamis (10/8).
Transaksi Selama GIIAS 2023 Ditargetkan Bisa Mencapai Rp 15 Triliun
KONTAN.CO.ID - TANGERANG SELATAN. Pameran otomotif Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2023 resmi dibuka pada Kamis (10/8). Ajang ini diharapkan mendatangkan banyak transaksi pembelian kendaraan yang pada akhirnya akan mendorong pertumbuhan industri otomotif nasional. Menteri Koordinator Bidang Perekonomian Airlangga Hartanto menyampaikan, ajang GIIAS 2023 diharapkan bisa menghasilkan transaksi mencapai Rp 15 triliun. Sebelumnya, nilai transaksi pada GIIAS 2022 menyentuh angka Rp 14,3 triliun dengan jumlah kendaraan bermotor yang terjual mencapai kisaran 26.000 unit. "Tahun ini diharapkan meningkat penjualan kendaraan di GIIAS, karena ekonomi Indonesia juga sudah meningkat lagi," ujar Airlangga kepada awak media usai membuka GIIAS 2023, Kamis (10/8).