KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perdagangan (Kemendag) boleh bernafas lega, pasalnya, Trade Expo Indonesia (TEI) ke-35 tahun 2020 tergolong berhasil bahkan melampaui target. Kendati dilakukan secara virtual, tetapi capaian transaksinya sebesar US$ 1,2 miliar atau 20% di atas target yang sebesar US$ 1 miliar. Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag), Jerry Sambuaga, mengatakan bahwa sejak semula ia bersama Menteri Perdagangan dan seluruh pelaksana di Kemendag sudah optimis. “Seperti yang sering kita kemukakan, bahwa meski pandemi tapi peluang kan selalu ada. Ada pergeseran pola produksi dan konsumsi, nah itu yang kita pelajari dan kita tangkap. Keterampilan untuk menyesuaikan diri dengan konteks yang berubah ini yang harus terus ditingkatkan baik di level pemerintah maupun dunia usaha.” Kata Wamendag dalam keterangannya Jumat (18/12).
Transaksi Trade Expo Indonesia 2020 lampaui target, Wamendag beberkan strateginya
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Kementerian Perdagangan (Kemendag) boleh bernafas lega, pasalnya, Trade Expo Indonesia (TEI) ke-35 tahun 2020 tergolong berhasil bahkan melampaui target. Kendati dilakukan secara virtual, tetapi capaian transaksinya sebesar US$ 1,2 miliar atau 20% di atas target yang sebesar US$ 1 miliar. Wakil Menteri Perdagangan (Wamendag), Jerry Sambuaga, mengatakan bahwa sejak semula ia bersama Menteri Perdagangan dan seluruh pelaksana di Kemendag sudah optimis. “Seperti yang sering kita kemukakan, bahwa meski pandemi tapi peluang kan selalu ada. Ada pergeseran pola produksi dan konsumsi, nah itu yang kita pelajari dan kita tangkap. Keterampilan untuk menyesuaikan diri dengan konteks yang berubah ini yang harus terus ditingkatkan baik di level pemerintah maupun dunia usaha.” Kata Wamendag dalam keterangannya Jumat (18/12).