KONTAN.CO.ID-JAKARTA. PT Bank Tabungan Negara (BTN) memproyeksikan, transaksi perbankan melalui mesin electronic data capture (EDC) pada momen Ramadan dan Lebaran 2024 akan meningkat lebih dari 25% dari bulan-bulan biasa. Direktur Information Technology PT Bank Tabungan Negara (BTN) Andi Nirwoto menyampaikan, momen Ramadan dan Lebaran merupakan salah satu momen peak season tahunan yang selalu BTN persiapkan dengan baik untuk nasabah dan masyarakat pengguna jasa BTN. "Khusus pada momen Ramadan dan Lebaran 2024, kami telah mempersiapkan beragam promo menarik bagi masyarakat khususnya nasabah BTN untuk melakukan transaksi di EDC BTN. Hal tersebut diprediksi akan mampu meningkatkan jumlah sales volume transaksi di EDC BTN hingga lebih dari 25% dari bulan-bulan regular," ungkap Andi kepada kontan.co.id, Senin (25/3).
Transaksi via Mesin EDC BTN Saat Ramadan dan Lebaran Diprediksi Meningkat 25%
KONTAN.CO.ID-JAKARTA. PT Bank Tabungan Negara (BTN) memproyeksikan, transaksi perbankan melalui mesin electronic data capture (EDC) pada momen Ramadan dan Lebaran 2024 akan meningkat lebih dari 25% dari bulan-bulan biasa. Direktur Information Technology PT Bank Tabungan Negara (BTN) Andi Nirwoto menyampaikan, momen Ramadan dan Lebaran merupakan salah satu momen peak season tahunan yang selalu BTN persiapkan dengan baik untuk nasabah dan masyarakat pengguna jasa BTN. "Khusus pada momen Ramadan dan Lebaran 2024, kami telah mempersiapkan beragam promo menarik bagi masyarakat khususnya nasabah BTN untuk melakukan transaksi di EDC BTN. Hal tersebut diprediksi akan mampu meningkatkan jumlah sales volume transaksi di EDC BTN hingga lebih dari 25% dari bulan-bulan regular," ungkap Andi kepada kontan.co.id, Senin (25/3).