JAKARTA. Mendekati tutup tahun, Kementerian Keuangan (Kemkeu) memastikan semua hak pemerintah daerah telah diberikan. Hingga pekan lalu, realisasi dana transfer ke daerah sudah mencapai 99% dari plafon anggaran tahun 2012. Sesuai Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) Perubahan 2012, pagu anggaran belanja pemerintah pusat yang ditransfer kepada pemerintah daerah sebesar Rp 478,78 triliun. Ini artinya, dana sebesar Rp 430,90 sudah mengalir ke daerah. Direktur Jenderal Perimbangan Keuangan Kementerian Keuangan Marwanto Harjowiryono menjelaskan, transfer Dana Alokasi Khusus (DAU) sampai pekan lalu realisasinya juga sudah mencapai 99% dari pagu APBN 2012, yakni Rp 273, 8 triliun.
Transfer dana ke daerah sudah mencapai 99%
JAKARTA. Mendekati tutup tahun, Kementerian Keuangan (Kemkeu) memastikan semua hak pemerintah daerah telah diberikan. Hingga pekan lalu, realisasi dana transfer ke daerah sudah mencapai 99% dari plafon anggaran tahun 2012. Sesuai Anggaran Pendapatan dan Belanja Negara (APBN) Perubahan 2012, pagu anggaran belanja pemerintah pusat yang ditransfer kepada pemerintah daerah sebesar Rp 478,78 triliun. Ini artinya, dana sebesar Rp 430,90 sudah mengalir ke daerah. Direktur Jenderal Perimbangan Keuangan Kementerian Keuangan Marwanto Harjowiryono menjelaskan, transfer Dana Alokasi Khusus (DAU) sampai pekan lalu realisasinya juga sudah mencapai 99% dari pagu APBN 2012, yakni Rp 273, 8 triliun.