Transformasi Layanan Digital Peruri Hasilkan Proses Bisnis yang Efisien



KONTAN.CO.ID -  JAKARTA. Di tengah pesatnya perkembangan teknologi, Peruri berhasil mencapai prestasi gemilang dengan meraih penghargaan Digital Technology & Innovation (Digitech) Award 2024. 

Penghargaan ini mencakup kategori The Best Digital Technology Project (Manufacturing Industries) dan The Best Chief Information Technology Officer of The Year, yang diberikan kepada Gandung Anggoro Murdani, Direktur SDM, Teknologi, dan Informasi Peruri.

Prestasi ini diraih setelah perjalanan panjang Peruri sebagai perusahaan penjamin keaslian selama lebih dari lima dekade. Memulai sebagai perusahaan percetakan sekuriti, Peruri telah berhasil mempertahankan bisnis intinya sambil terus berinovasi dengan memperkenalkan layanan digital business solution. 


Baca Juga: Tekan Jumlah Pemudik yang Gunakan Sepeda Motor, Peruri Siapkan 18 Armada Bus

Salah satu contohnya adalah Tanda Tangan Digital, Stempel Digital, dan Meterai Elektronik yang telah membawa perubahan signifikan bagi pelanggan.

Transformasi digital Peruri tidak hanya membawa perubahan, tetapi juga efisiensi yang luar biasa dalam proses bisnis. Layanan-layanan digital ini memungkinkan proses bisnis menjadi lebih efisien dan efektif, memberikan manfaat besar bagi masyarakat dan pelanggan.

Pertumbuhan bisnis digital Peruri juga mencapai hasil yang positif di pasar, berkat pengembangan produk dan solusi digital yang matang serta peningkatan kapabilitas SDM. Ini membuktikan kesungguhan Peruri dalam menghadapi persaingan di era bisnis teknologi yang terus berkembang.

Penunjukkan Peruri sebagai GovTech Indonesia oleh pemerintah menjadi pencapaian penting dalam perjalanan transformasi digitalnya. Sebagai perusahaan penjamin keaslian dan teknologi high security, Peruri memainkan peran kunci dalam Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE).

Baca Juga: Peruri Digital Security Apresiasi Perusahaan Pemungut & Pengguna Meterai Elektronik

Adi Sunardi, Head of Corporate Secretary Peruri, menyatakan bahwa penghargaan ini menunjukkan komitmen Peruri dalam menerapkan transformasi digital untuk meningkatkan produktivitas dan efisiensi perusahaan. 

"Saya berharap prestasi ini akan menjadi dorongan untuk terus berinovasi dan menginspirasi perkembangan industri secara keseluruhan," ujarnya dalam siaran pers, Jumat (5/4).

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News

Editor: Noverius Laoli