KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Dipimpin KB Kookmin Bank, kini PT Bank Bukopin Tbk (BBKP) pasang target tinggi. perseroan membidik buat bisa masuk jajaran sepuluh bank terbesar di tanah air yang punya valuasi sampai Rp 30 triliun. Direktur Utama Bank Bukopin Rivan Purwantono dalam paparan daring, Senin (30/11) menjelaskan ada sejumlah strategi yang bakal dilakukan perseroan. “Menjadi 10 bank terbesar bisa kami capai dalam beberapa tahun ke depan. Dengan mengandalkan segmen ritel, dan UMKM serta didorong dengan digital banking,” kata Rivan. Dua segmen tersebut memang akan jadi fokus utama Bukopin ke depan. Hal tersebut juga menjadi satu sinergi antara perseroan yang sebelum dikuasai Kookmin memang menjadikan segmen UMKM prioritasnya. Sedangkan di Indonesia, Grup KB Kookmin sejatinya sudah memiliki lini bisnis ritel seperti kartu kredit, dan perusahaan pembiayaan.
Transformasi total, Bank Bukopin targetkan masuk jajaran 10 besar bank di Indonesia
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Dipimpin KB Kookmin Bank, kini PT Bank Bukopin Tbk (BBKP) pasang target tinggi. perseroan membidik buat bisa masuk jajaran sepuluh bank terbesar di tanah air yang punya valuasi sampai Rp 30 triliun. Direktur Utama Bank Bukopin Rivan Purwantono dalam paparan daring, Senin (30/11) menjelaskan ada sejumlah strategi yang bakal dilakukan perseroan. “Menjadi 10 bank terbesar bisa kami capai dalam beberapa tahun ke depan. Dengan mengandalkan segmen ritel, dan UMKM serta didorong dengan digital banking,” kata Rivan. Dua segmen tersebut memang akan jadi fokus utama Bukopin ke depan. Hal tersebut juga menjadi satu sinergi antara perseroan yang sebelum dikuasai Kookmin memang menjadikan segmen UMKM prioritasnya. Sedangkan di Indonesia, Grup KB Kookmin sejatinya sudah memiliki lini bisnis ritel seperti kartu kredit, dan perusahaan pembiayaan.