KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Budi Gadai Indonesia menilai ditengah tren kenaikan harga emas masyarakat akan lebih memilih untuk mempertahankan aset yang dimilikinya. Biasanya mereka cenderung menggadaikan emas dari pada menjualnya kembali. "Proyeksi kenaikan harga emas akan mendorong masyarakat untuk mempertahankan emas mereka. Sementara itu, mereka bisa mendapatkan dana tunai yang mereka butuhkan dengan cara menggadaikan emas tersebut," kata Direktur Budi Gadai Indonesia Budiarto Sembiring kepada Kontan, Jumat (9/8). Meski bisnis gadai emas berpotensi naik, tetapi menurut Budiarto untuk menjalankan bisnis gadai emas bukan hal yang mudah. Gadai emas dinilaiĀ agak rumit dan punya resiko yang tinggi terhadap penyelewengan atau kejahatan internal.
Tren Harga Emas, Budi Gadai Sebut Masyarakat Lebih Suka Menggadaikan dari Menjual
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Budi Gadai Indonesia menilai ditengah tren kenaikan harga emas masyarakat akan lebih memilih untuk mempertahankan aset yang dimilikinya. Biasanya mereka cenderung menggadaikan emas dari pada menjualnya kembali. "Proyeksi kenaikan harga emas akan mendorong masyarakat untuk mempertahankan emas mereka. Sementara itu, mereka bisa mendapatkan dana tunai yang mereka butuhkan dengan cara menggadaikan emas tersebut," kata Direktur Budi Gadai Indonesia Budiarto Sembiring kepada Kontan, Jumat (9/8). Meski bisnis gadai emas berpotensi naik, tetapi menurut Budiarto untuk menjalankan bisnis gadai emas bukan hal yang mudah. Gadai emas dinilaiĀ agak rumit dan punya resiko yang tinggi terhadap penyelewengan atau kejahatan internal.