KONTAN.CO.ID - OSAKA. Presiden Amerika Serikat Donald Trump bertemu dengan Presiden Rusia Vladimir Putin pada hari ini. Trump memiliki permintaan khusus kepada koleganya tersebut. Seperti diberitakan Reuters, Trump meminta Rusia untuk tidak ikut campur dalam pemilihan presiden di AS. Seperti diketahui, isu ini muncul dan skandal yang mengarah pada penyelidikan soal campur tangan Kremlin selama pemilihan umum 2016. Saat berbicara kepada wartawan di Osaka, Trump dan Putin awalnya ditanya soal isi pembicaraan keduanya. Termasuk soal pertemuan sebelumnya di Helsinki yang berakhir dengan kontroversial. Trump pun mengiyakan bahwa isu tersebut akan ia bicarakan dengan Putin.
Trump ke Putin: Tolong jangan ikut campur dalam pemilu Amerika Serikat
KONTAN.CO.ID - OSAKA. Presiden Amerika Serikat Donald Trump bertemu dengan Presiden Rusia Vladimir Putin pada hari ini. Trump memiliki permintaan khusus kepada koleganya tersebut. Seperti diberitakan Reuters, Trump meminta Rusia untuk tidak ikut campur dalam pemilihan presiden di AS. Seperti diketahui, isu ini muncul dan skandal yang mengarah pada penyelidikan soal campur tangan Kremlin selama pemilihan umum 2016. Saat berbicara kepada wartawan di Osaka, Trump dan Putin awalnya ditanya soal isi pembicaraan keduanya. Termasuk soal pertemuan sebelumnya di Helsinki yang berakhir dengan kontroversial. Trump pun mengiyakan bahwa isu tersebut akan ia bicarakan dengan Putin.