KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Presiden Amerika Serikat Donald Trump mendesak Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe agar produsen mobil Jepang memproduksi lebih banyak kendaraan di Amerika Serikat, berdasarkan dokumen pertemuan baru-baru ini yang diberikan oleh duta besar AS untuk Jepang pada Sabtu (27/4). Mengutip Reuters, keduanya membahas pengumuman publik baru-baru ini oleh produsen mobil Jepang, termasuk keputusan Toyota Motor Corp untuk berinvestasi lebih banyak di pabrik Amerika Serikat. "Kami berbicara tentang perlunya melihat lebih banyak langkah ke arah itu, tetapi saya pikir presiden merasa sangat positif bahwa kami akan melihat langkah seperti itu karena ekonomi mendukung untuk itu," ujar Duta Besar AS untuk Jepang William Hagerty seperti dikutip Reuters.
Trump mendesak Jepang untuk memproduksi lebih banyak kendaraan di AS
KONTAN.CO.ID - WASHINGTON. Presiden Amerika Serikat Donald Trump mendesak Perdana Menteri Jepang Shinzo Abe agar produsen mobil Jepang memproduksi lebih banyak kendaraan di Amerika Serikat, berdasarkan dokumen pertemuan baru-baru ini yang diberikan oleh duta besar AS untuk Jepang pada Sabtu (27/4). Mengutip Reuters, keduanya membahas pengumuman publik baru-baru ini oleh produsen mobil Jepang, termasuk keputusan Toyota Motor Corp untuk berinvestasi lebih banyak di pabrik Amerika Serikat. "Kami berbicara tentang perlunya melihat lebih banyak langkah ke arah itu, tetapi saya pikir presiden merasa sangat positif bahwa kami akan melihat langkah seperti itu karena ekonomi mendukung untuk itu," ujar Duta Besar AS untuk Jepang William Hagerty seperti dikutip Reuters.