KONTAN.CO.ID - Akses terhadap air bersih yang layak merupakan hak dasar setiap manusia. Namun, masih banyak wilayah di Indonesia yang menghadapi tantangan besar dalam memenuhi kebutuhan ini, terutama saat musim kemarau panjang yang sering kali menyebabkan krisis air bersih. Salah satu daerah yang berdampak kekeringan ekstrem ialah Dusun Kalangan, Desa Kalitekuk, Kecamatan Semin, Kabupaten Gunungkidul. Sejalan dengan kondisi demikian, PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk (Tugu Insurance) melalui program CSR – Bakti Tugu bekerja sama dengan Musholla Nururrazaq Jakarta, mengambil langkah nyata dengan berkomitmen untuk membangun infrastruktur air bersih di lokasi tersebut. Langkah ini pun sejalan dengan tercapainya SDGs, tujuan ke-6, yaitu memastikan ketersediaan dan pengelolaan air bersih yang berkelanjutan untuk seluruh masyarakat. Pembangunan fasilitas air bersih ini berhasil menjangkau lebih dari 70 rumah yang berada di Desa Kalitekuk tersebut.
Tugu Insurance Hadirkan Akses Air Bersih bagi Warga Desa Kalitekuk, Gunungkidul
KONTAN.CO.ID - Akses terhadap air bersih yang layak merupakan hak dasar setiap manusia. Namun, masih banyak wilayah di Indonesia yang menghadapi tantangan besar dalam memenuhi kebutuhan ini, terutama saat musim kemarau panjang yang sering kali menyebabkan krisis air bersih. Salah satu daerah yang berdampak kekeringan ekstrem ialah Dusun Kalangan, Desa Kalitekuk, Kecamatan Semin, Kabupaten Gunungkidul. Sejalan dengan kondisi demikian, PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk (Tugu Insurance) melalui program CSR – Bakti Tugu bekerja sama dengan Musholla Nururrazaq Jakarta, mengambil langkah nyata dengan berkomitmen untuk membangun infrastruktur air bersih di lokasi tersebut. Langkah ini pun sejalan dengan tercapainya SDGs, tujuan ke-6, yaitu memastikan ketersediaan dan pengelolaan air bersih yang berkelanjutan untuk seluruh masyarakat. Pembangunan fasilitas air bersih ini berhasil menjangkau lebih dari 70 rumah yang berada di Desa Kalitekuk tersebut.
TAG: