KONTAN.CO.ID - Jakarta. PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk (Tugu Insurance) kian membuktikan stabilitas kinerjanya di perasuransian nasional, Emiten Anak BUMN PT Pertamina (Persero) dengan kode saham TUGU ini kembali berhasil meraih “Infobank Insurance Award 2023” serta “Investor Daily Best Insurance Awards 2023” dipertengahan tahun ini. Pada ajang “24rd Infobank Insurance Award 2023” yang digelar pada 27 Juli lalu, Tugu Insurance mendapatkan 3 penghargaan untuk kategori Asuransi Umum yakni The Best Performance in 10 Consecutive Years General Insurance Company, The Best Performance General Insurance Company 2023 dan The Highest Score General Insurance Company 2023 (Gross Premium >2,5 triliun). Penilaian rating ini dilakukan oleh Biro Riset Infobank beserta Dewan Juri dalam 5 tahapan besar untuk menentukan predikat “sangat bagus” didasari pada laporan keuangan terperiksa dan terpublikasi. Tahapan tersebut meliputi penentuan formula rating berdasarkan perkembangan industri asuransi, pencarian sumber data, pemberian skor/nilai dari hasil pengolahan angka-angka dari berbagai rasio pertumbuhan, pengelompokkan dan pemberian predikat.
Tugu Insurance Kembali Raih Best General Insurance Award 2023
KONTAN.CO.ID - Jakarta. PT Asuransi Tugu Pratama Indonesia Tbk (Tugu Insurance) kian membuktikan stabilitas kinerjanya di perasuransian nasional, Emiten Anak BUMN PT Pertamina (Persero) dengan kode saham TUGU ini kembali berhasil meraih “Infobank Insurance Award 2023” serta “Investor Daily Best Insurance Awards 2023” dipertengahan tahun ini. Pada ajang “24rd Infobank Insurance Award 2023” yang digelar pada 27 Juli lalu, Tugu Insurance mendapatkan 3 penghargaan untuk kategori Asuransi Umum yakni The Best Performance in 10 Consecutive Years General Insurance Company, The Best Performance General Insurance Company 2023 dan The Highest Score General Insurance Company 2023 (Gross Premium >2,5 triliun). Penilaian rating ini dilakukan oleh Biro Riset Infobank beserta Dewan Juri dalam 5 tahapan besar untuk menentukan predikat “sangat bagus” didasari pada laporan keuangan terperiksa dan terpublikasi. Tahapan tersebut meliputi penentuan formula rating berdasarkan perkembangan industri asuransi, pencarian sumber data, pemberian skor/nilai dari hasil pengolahan angka-angka dari berbagai rasio pertumbuhan, pengelompokkan dan pemberian predikat.