PT Asuransi Tugu Pratama Tbk (Tugu Insurance) optimistis kinerja tahun ini akan lebih baik dibandingkan tahun sebelumnya. Hal itu tercermin pada perolehan premi secara konsolidasi per Maret 2019 sebesar USD69,59 juta, naik 26,55% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya sebesar USD 54,99 juta. Presiden Direktur Tugu Insurance Indra Baruna menjelaskan, tren positif juga terlihat pada kinerja hasil underwriting konsolidasi yang meningkat 1,92% dari USD 14,62 juta menjadi USD14,91 juta. “Peningkatan premi dan hasil underwriting terjadi baik di induk perusahaan maupun di Anak Perusahaan yaitu Tugu Reasuransi,” jelas dia seusai Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) perseroan di Jakarta, Rabu (24/4/2019). Selama triwulan I 2019, pendapatan premi induk perusahaan meningkat 11,27% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. “Kami optimistis pendapatan premi akan meningkat lagi karena secara siklikal pembaruan premi dari akun-akun besar akan diperoleh pada awal tiwulan III dan IV,” jelas Indra.
Tugu Insurance Optimistis Kinerja 2019 Lebih Baik
PT Asuransi Tugu Pratama Tbk (Tugu Insurance) optimistis kinerja tahun ini akan lebih baik dibandingkan tahun sebelumnya. Hal itu tercermin pada perolehan premi secara konsolidasi per Maret 2019 sebesar USD69,59 juta, naik 26,55% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya sebesar USD 54,99 juta. Presiden Direktur Tugu Insurance Indra Baruna menjelaskan, tren positif juga terlihat pada kinerja hasil underwriting konsolidasi yang meningkat 1,92% dari USD 14,62 juta menjadi USD14,91 juta. “Peningkatan premi dan hasil underwriting terjadi baik di induk perusahaan maupun di Anak Perusahaan yaitu Tugu Reasuransi,” jelas dia seusai Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) perseroan di Jakarta, Rabu (24/4/2019). Selama triwulan I 2019, pendapatan premi induk perusahaan meningkat 11,27% dibandingkan periode yang sama tahun sebelumnya. “Kami optimistis pendapatan premi akan meningkat lagi karena secara siklikal pembaruan premi dari akun-akun besar akan diperoleh pada awal tiwulan III dan IV,” jelas Indra.