KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Tunas Baru Lampung Tbk (TBLA) mencatatkan pendapatan Rp 8,97 triliun sepanjang tahun lalu. Pendapatan perusahaan perkebunan ini naik 37,7% jika dibandingkan dengan periode yang sama di tahun sebelumnya yakni Rp 6,51 triliun. Kenaikan pendapatan ini juga diiringi dengan kenaikan laba perusahaan di sepanjang tahun 2017 menjadi sebesar Rp 948 miliar. Laba TBLA naik 54,19% dibandingkan dengan tahun 2016 sebesar Rp 615 miliar. Dalam laporan keuangan TBLA yang dirilis pada Senin (26/3), pendapatan yang berasal dari pihak berelasi menyumbang pendapatan sebesar Rp 3,54 triliun dengan rincian sebesar Rp 1,7 triliun berasal dari pengolahan hasil perkebunan sawit dan Rp 1,84 triliun berasal dari pengolahan gula rafinasi.
Tunas Baru Lampung mencatat kenaikan laba 54% tahun lalu
KONTAN.CO.ID - JAKARTA. PT Tunas Baru Lampung Tbk (TBLA) mencatatkan pendapatan Rp 8,97 triliun sepanjang tahun lalu. Pendapatan perusahaan perkebunan ini naik 37,7% jika dibandingkan dengan periode yang sama di tahun sebelumnya yakni Rp 6,51 triliun. Kenaikan pendapatan ini juga diiringi dengan kenaikan laba perusahaan di sepanjang tahun 2017 menjadi sebesar Rp 948 miliar. Laba TBLA naik 54,19% dibandingkan dengan tahun 2016 sebesar Rp 615 miliar. Dalam laporan keuangan TBLA yang dirilis pada Senin (26/3), pendapatan yang berasal dari pihak berelasi menyumbang pendapatan sebesar Rp 3,54 triliun dengan rincian sebesar Rp 1,7 triliun berasal dari pengolahan hasil perkebunan sawit dan Rp 1,84 triliun berasal dari pengolahan gula rafinasi.