JAKARTA. PT Tiga Pilar Sejahtera Tbk bakal menunda pembangunan dua pabrik baru di Sulawesi Selatan. Rencananya, emiten berkode AISA ini bakal membangun dua pabrik masing-masing di Sidrap dan Bone pada 2017 ini. Sekretaris Perusahaan PT Tiga Pilar Sejahtera Tbk, Desiliana, mengatakan, penundaan terjadi karena produsen makanan ini menilai belum ada kebutuhan penambahan kapasitas produksi di tahun ini. “Fasilitas yang ada sekarang sudah cukup, di postpone dulu. Sampai kita bisa memastikan kalau kita memang membutuhkan kapasitas baru,” ujar Desiliana kepada KONTAN (29/5). Alih-alih membangun pabrik baru, AISA memilih untuk meningkatkan kualitas permesinan produksi yang telah ada. Tiga Pilar akan upgrade mesin di beberapa pabrik, seperti di Cikarang dan Cikampek.
Tunda bangun pabrik, AISA pangkas capex
JAKARTA. PT Tiga Pilar Sejahtera Tbk bakal menunda pembangunan dua pabrik baru di Sulawesi Selatan. Rencananya, emiten berkode AISA ini bakal membangun dua pabrik masing-masing di Sidrap dan Bone pada 2017 ini. Sekretaris Perusahaan PT Tiga Pilar Sejahtera Tbk, Desiliana, mengatakan, penundaan terjadi karena produsen makanan ini menilai belum ada kebutuhan penambahan kapasitas produksi di tahun ini. “Fasilitas yang ada sekarang sudah cukup, di postpone dulu. Sampai kita bisa memastikan kalau kita memang membutuhkan kapasitas baru,” ujar Desiliana kepada KONTAN (29/5). Alih-alih membangun pabrik baru, AISA memilih untuk meningkatkan kualitas permesinan produksi yang telah ada. Tiga Pilar akan upgrade mesin di beberapa pabrik, seperti di Cikarang dan Cikampek.