KONTAN.CO.ID - Salah satu perusahaan pelopor kretek terkemuka nasional, PT Nojorono Tobacco International atau Nojorono Kudus, berhasil menorehkan prestasi dalam penghargaan Indonesia Best Business Transformation Award 2022 (IBTA), pada Rabu, (31/8). Dalam ajang yang diselenggarakan oleh SWA Network itu, Nojorono Kudus meraih predikat Good yang menandakan tingkat agilitas sebuah perusahaan. Agilitas sendiri kini sudah dianggap penting karena perusahaan mampu bertransformasi, menangkap paluang bisnis, dan mempercepat pertumbuhan ekonomi dengan maksimal. Selain agilitas, aspek lain yang dinilai mencakup beberapa hal, diantaranya kemampuan petinggi perusahaan dalam mengidentifikasi masalah, rencana aksi transformasi dan mitigasi masalah di ingkup korporasi, eksekusi program transformasi, dan hasil dari rancangan program transformasi. Managing Director Nojorono Kudus, Arief Goenadibrata menjelaskan, penghargaan ini dapat menjadi perusahaan yang terus berinovasi dan tumbuh lebih baik. Ia menjelaskan, penghargaan ini juga bertepatan dengan momen pembenahan struktur organisasi dan bisnis agar menuju visi best managed.
Tunjukan Agilitas, Nojorono Kudus Raih Predikat Good pada Ajang IBTA 2022
KONTAN.CO.ID - Salah satu perusahaan pelopor kretek terkemuka nasional, PT Nojorono Tobacco International atau Nojorono Kudus, berhasil menorehkan prestasi dalam penghargaan Indonesia Best Business Transformation Award 2022 (IBTA), pada Rabu, (31/8). Dalam ajang yang diselenggarakan oleh SWA Network itu, Nojorono Kudus meraih predikat Good yang menandakan tingkat agilitas sebuah perusahaan. Agilitas sendiri kini sudah dianggap penting karena perusahaan mampu bertransformasi, menangkap paluang bisnis, dan mempercepat pertumbuhan ekonomi dengan maksimal. Selain agilitas, aspek lain yang dinilai mencakup beberapa hal, diantaranya kemampuan petinggi perusahaan dalam mengidentifikasi masalah, rencana aksi transformasi dan mitigasi masalah di ingkup korporasi, eksekusi program transformasi, dan hasil dari rancangan program transformasi. Managing Director Nojorono Kudus, Arief Goenadibrata menjelaskan, penghargaan ini dapat menjadi perusahaan yang terus berinovasi dan tumbuh lebih baik. Ia menjelaskan, penghargaan ini juga bertepatan dengan momen pembenahan struktur organisasi dan bisnis agar menuju visi best managed.