JAKARTA. PT Tunas Ridean Tbk (TURI) menganggarkan belanja modal tahun ini sebesar Rp 500 miliar. Adapun dana tersebut berasal dari internal kas, pinjaman bank dan hasil obligasi."Belanja modal tersebut akan kami fokuskan untuk divisi rental," ujar Tenny Febyana, Direktur TURI, Kamis (18/4). Untuk divisi itu, TURI mengucurkan duit Rp 382 miliar.TURI sudah mulai memakai belanja modalnya di triwulan I. "Untuk triwulan I ini, kita sudah belanjakan Rp 105,8 miliar rupiah, dengan rincian untuk Rp 70,3 miliar untuk rental dan Rp 33,5 miliar untuk lain-lain," Jelas Tenny.Sekadar informasi, TURI memiliki bisnis rental kendaraan yang bernama Tunas Rental. Tahun lalu, divisi ini mampu mencatatkan laba bersih Rp 29 miliar, naik 15% dibanding tahun sebelumnya. Target penjualan Untuk bisnis penjualan otomotifnya sendiri, TURI menargetkan penjualan mobil 2013 mencapai 54.000 unit dan motor sebanyak 185.000 unit di 2013.
TURI fokuskan capex untuk divisi rental
JAKARTA. PT Tunas Ridean Tbk (TURI) menganggarkan belanja modal tahun ini sebesar Rp 500 miliar. Adapun dana tersebut berasal dari internal kas, pinjaman bank dan hasil obligasi."Belanja modal tersebut akan kami fokuskan untuk divisi rental," ujar Tenny Febyana, Direktur TURI, Kamis (18/4). Untuk divisi itu, TURI mengucurkan duit Rp 382 miliar.TURI sudah mulai memakai belanja modalnya di triwulan I. "Untuk triwulan I ini, kita sudah belanjakan Rp 105,8 miliar rupiah, dengan rincian untuk Rp 70,3 miliar untuk rental dan Rp 33,5 miliar untuk lain-lain," Jelas Tenny.Sekadar informasi, TURI memiliki bisnis rental kendaraan yang bernama Tunas Rental. Tahun lalu, divisi ini mampu mencatatkan laba bersih Rp 29 miliar, naik 15% dibanding tahun sebelumnya. Target penjualan Untuk bisnis penjualan otomotifnya sendiri, TURI menargetkan penjualan mobil 2013 mencapai 54.000 unit dan motor sebanyak 185.000 unit di 2013.