JAKARTA. Peminat wisata pesiar dari kalangan wisatawan Indonesia terus bertumbuh. Asia telah menjadi pasar wisata pesiar dengan pertumbuhan tercepat di dunia dan Indonesia memegang peranan penting dari pertumbuhan tersebut. Pada 2014, tercatat ada lebih dari 18.000 wisatawan kapal pesiar berasal dari Indonesia. Jumlah ini terus meningkat menjadi 40.000 wisatawan setahun. Dalam keterangan tertulis Princess Cruises, perusahaan wisata kapal pesiar, yang diterima Kamis (20/07), Farriek Tawfik, Direktur Kawasan Asia Tenggara Princess Cruises mengungkap, wisata kapal pesiar ini kebanyakan diminati oleh mereka yang baru pertama kali merasakan pengalaman berpesiar, generasi milenial dan juga keluarga besar multi-generasi, serta masyarakat kelas menengah keatas.
Turis domestik kian minati wisata pesiar
JAKARTA. Peminat wisata pesiar dari kalangan wisatawan Indonesia terus bertumbuh. Asia telah menjadi pasar wisata pesiar dengan pertumbuhan tercepat di dunia dan Indonesia memegang peranan penting dari pertumbuhan tersebut. Pada 2014, tercatat ada lebih dari 18.000 wisatawan kapal pesiar berasal dari Indonesia. Jumlah ini terus meningkat menjadi 40.000 wisatawan setahun. Dalam keterangan tertulis Princess Cruises, perusahaan wisata kapal pesiar, yang diterima Kamis (20/07), Farriek Tawfik, Direktur Kawasan Asia Tenggara Princess Cruises mengungkap, wisata kapal pesiar ini kebanyakan diminati oleh mereka yang baru pertama kali merasakan pengalaman berpesiar, generasi milenial dan juga keluarga besar multi-generasi, serta masyarakat kelas menengah keatas.