JAKARTA. Pemerintah akan menggali potensi dana investor dari Timur Tengah untuk memenuhi kebutuhan investasi maupun pembiayaan defisit anggaran negara. Ajang Pertemuan Menteri Keuangan se-Asia di Dubai akan dijadikan tempat bagi pemerintah untuk mengampanyekan potensi investasi di Indonesia.Pertemuan itu juga akan dihadiri sekitar 150 investor besar asal Timur Tengah yang akan berkumpul dalam forum khusus. "Kami sedang menyelidiki segala kemungkinan investasi dan berbagai upaya untuk mendukung pembiayaan, baik dari investasi langung maupun obligasi," kata Kepala Badan Kebijakan Fiskal Departemen Keuangan Anggito Abimanyu di Jakarta, Senin (6/10).Walaupun masih dalam taraf penjajakan, namun pemerintah yakin mampu meyakinkan investor Timur Tengah. Pasalnya, 150 investor yang hadir dalam pertemuan tersebut cukup prestisius dan memiliki kualitas yang bagus.
Tutup Defisit, Pemerintah Gali Pinjaman Arab Saudi
JAKARTA. Pemerintah akan menggali potensi dana investor dari Timur Tengah untuk memenuhi kebutuhan investasi maupun pembiayaan defisit anggaran negara. Ajang Pertemuan Menteri Keuangan se-Asia di Dubai akan dijadikan tempat bagi pemerintah untuk mengampanyekan potensi investasi di Indonesia.Pertemuan itu juga akan dihadiri sekitar 150 investor besar asal Timur Tengah yang akan berkumpul dalam forum khusus. "Kami sedang menyelidiki segala kemungkinan investasi dan berbagai upaya untuk mendukung pembiayaan, baik dari investasi langung maupun obligasi," kata Kepala Badan Kebijakan Fiskal Departemen Keuangan Anggito Abimanyu di Jakarta, Senin (6/10).Walaupun masih dalam taraf penjajakan, namun pemerintah yakin mampu meyakinkan investor Timur Tengah. Pasalnya, 150 investor yang hadir dalam pertemuan tersebut cukup prestisius dan memiliki kualitas yang bagus.